IPA BAB 3

Rangkuman Bab 3 Materi Pencemaran Lingkungan

Macam- macam polutan yaitu Biologi, Fisika, dan Kimia.
Jenis- jenis pencemaran yaitu Udara, Air, Tanah dan Suara.
Dampak pencemaran lingkungan terhadap makhluk hidup akan mengganggu kelangsungan hidup seperti tumbuhan, hewan dan manusia.
Pembahasan:
Pencemaran dapat dihubungkan dengan peningkatan jumlah populasi manusia, sehingga peningkatan jumlah populasi akan berbanding lurus dengan kebutuhan yang semakin bertambah. Untuk memenuhi kebutuhan yang semakin bertambah maka diciptakan teknologi, industri yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan secara cepat. Sehingga manusia akan mengeksploitasi sumber daya alam hayati dan efek sampingnya akan menghasilkan limbah hasil dari proses produksi yang menimbulkan kerusakan lingkungan.

Kerusakan lingkungan akibat pembabatan hutan demi kepentingan kebutuhan manusia, berdampak terhadap kemampuan alam untuk menyeimbangkan kondisi lingkungan. Keadaan ini diperparah dengan berbagai kegiatan dan tindakan manusia yang tidak semestinya sehingga mengakibatkan pencemaran lingkungan.

Macam- Macam Polutan

Polusi akan terjadi jika aktivitas manusia menyebabkan masuknya zat, energi, atau makhluk hidup merugikan ke dalam lingkungan sehingga kualitas lingkungan menurun. Polutan merupakan zat- zat yang menyebabkan pencemaran.

Macam polutan yaitu

Biologis, umumnya berupa mikroba patogen.
Fisika, disebabkkan benda cair atau padat.
Kimia, berupa bahan- bahan kimia beracun dan berbahaya.
Jenis- jenis pencemaran

Berdasarkan lingkungan yang terkena pencemaran, jenis pencemaran terbagi menjadi:

Pencemaran udara, disebabkan oleh:

Asap kendaraan bermotor.
Penggunaan alat- alat yang mengandung CFC.
Asap pabrik.
Pencemaran air, disebabkan oleh:

Limbah industri.
Limbah pertanian.
Limbah rumah tangga.
Limbah minyak
Pencemaran tanah, disebabkan oleh:

Komponen yang tidak dapat di degradasi.

Pencemaran udara, disebabkan oleh:

Intensitas suara diatas normal. Batas frekuensi bunya yang aman bagi telinga manusia adalah 20 Hz - 20 kHz.

Dampak pencemaran lingkungan terhadap makhluk hidup.

Pencemaran mengakibatkan gangguan terhadap kelangsungan makhluk hidup seperti tumbuhan, hewan dan manusia.

contoh:

Pencemaran udara akibat kendaraan bermotor menurunkan populasi burung dan serangga serta menimbulkan penyakit sesak napas dan iritasi mata pada manusia.
Pencemaran air akibat pestisida/DDT dapat meracuni tumbuhan dan hewan air serta menurunkan fungsi organ pada manusia karena DDT bersifat larut dalam lemak sehingga dapat terakumulasi seiring kenaikan tingkat trofik dan kadar terbesar akan ditemukan pada konsumen tertinggi.
Pencemaran tanah dapat mengganggu resapan air tanah dan meracuni makhluk hidup di sekitarnya.
Pencemaran suara mengakibatkan gangguan pendengaran.

Simak lebih lanjut di Brainly.co.id - https://brainly.co.id/tugas/26941571#readmore

Komentar

Postingan Populer